Friday, July 2, 2010

PEMBELAJARAN EFEKTIF DAN EFISIEN

Kalau kita kembali ke masa lampau tentu telah kita temukan adanya perubahan-perubahan seiring dengan berkembangnya ilmu teknologi yang makin pesat dan makin banyak diperbincangkan halayak ramai. Teknologi itu merupakan pengembangan dan penggunaan dari alat, mesin, material dan proses yang menolong manusia untuk menyelesaikan masalahnya. Teknologi bisa dikatakan alat yang canggih. Kalau zaman dulu teknologi hanya bisa didapat di perkotaan saja namun sekarang di desa-desa pun sudah banyak kita jumpai. Salah satu contoh yang paling mendasar adalah komputer. Komputer ini bisa dijadikan alat multimedia yang dipergunakan oleh kalangan perkantoran, pendidikan, pertokoan dll. Didalam komputer kita akan jumpai layanan secara online dan kita bisa mengakses data-data yang ada sering kita sebut dengan layanan internet. Pemerintah juga sudah menganjurkan agar masyarakat dapat mempelajari internet disekolah-sekolah agar anak didik kita tidak buta informasi.
Nah dengan adanya internet masuk di sekolah-sekolah diharapkan proses belajar mengajar bisa lebih mudah tentunya efektif dan efisien. Namun itu semua tidaklah semudah membalikkan telapak tangan, karena dengan canggihnya terknologi justru banyak kalangan yang tidak bertanggung jawab menyalahgunakan teknologi tersebut. Oleh karena itu kita harus lebih waspada terhadap kecanggihan teknologi.

Pembelajaran secara online bisa kita dapatkan di sekolah-sekolah yang berkualitas. Pembelajaran secara online bisa dikenal dengan pembelajaran e-learning. Namun e-learning bukanlah satu-satunya solusi dalam proses belajar mengajar, karena yang lebih diutamakan disini adalah motivasi guru secara langsung.

Pembelajaran yang efektif dan efisien ini harus mencakup Standar Kompetensi (SK), Kompetensi Dasar (KD), dan Standar Kompetensi Lulus (SKL) dengan harapan siswa dapat meresap semua materi yang disampaikan oleh guru. Adapun metode yang dipakai dalam proses belajar mengajar itu berfariasi tergantung materi apa yang disampaikan oleh seorang guru.

Metode-metode tersebut antara lain:
  1. Metode debat
  2. Metode role playing
  3. Metode problem solving
  4. Metode study kasus
  5. Metode cooperative script
  6. Picture and picture
  7. Numbered heads together
  8. Group investigation
  9. Metode jigsaw
  10. Metode e-leatning
Dan masih banyak lagi metode-metode yang digunakan dalam proses pembelajaran sehingga menghasilkan individu yang mandiri dan berkualitas.

3 comments:

om rame said...

programnya bagus sekaLi buw, semoga dapat terseaLisasikan dengan segera di semua sekoLah.

mengenai posting koLaborasi, mungkin ibu enggak dapet infonya karena beberapa waktu beLakangan ini agak kurang aktif di dunia. haL tersebut sudah di informasikan sejak 2 minggu sebeLum hari H (tgL 1 juLi 2010).

seLamat menjaLankan aktifitas aja buw, saLam sukses seLaLu.

Blogger said...

mampir mbak apa kabar?
semakin banyak metode2 dalam proses belajar akan semakin baik sehingga mampu meningkatkan kualitas para siswa didik untuk mencerdaskan bangsa da negara ini
Sukses Slalu!

Rastia Blog said...

kunjungan perdana mbak
salam kenal yach, artikel dan blognya bagus banget ^^